Teknozla.com – Istilah screenshot atau tangkapan layar biasanya lebih akrab untuk penggunaan di smartphone.
Hanya dengan swipe tiga jari saja Anda sudah bisa mendapatkan gambar tangkapan layar hp.
Namun, bagaimana cara screenshot di laptop Asus? Tentunya cara screenshot di perangkat laptop atau PC akan berbeda dengan cara screenshot di hp.
Pada dasarnya Anda bisa menggunakan aplikasi tambahan untuk screenshot atau menggunakan shortcut tertentu. Nah, untuk mengetahui cara menggunakan dua hal itu Anda bisa menyimak ulasan berikut ini!
Beginilah Cara ScreenShot di Laptop Asus yang Wajib Diketahui Pengguna
Bagi pengguna laptop biasanya akan kebingungan dengan cara screen shot di laptop Asus.
Karena memang tidak ada informasi terkait pengaturan maupun pengenalan langkah screenshot.
Bahkan, beberapa orang berpikir bahwa tidak mungkin untuk mengambil tangkapan layar laptop mereka. Jadi, mereka memotret layar laptop dan menyimpannya.
Baca Juga: 3 Cara Menghapus Lembaran Kosong di Word Berdasarkan Letaknya
Cara ini sebenarnya mungkin dan boleh-boleh saja tetapi hasilnya tidak sebagus screenshot. Hasil foto layar laptop cenderung bergaris-garis dan kurang jernih. Maka, silakan pelajari beberapa cara mengambil screenshot dari laptop Asus Anda.
Menggunakan Shorcut Keyboard
Cara screenshot di laptop Asus yang paling praktis adalah menggunakan shorcut keyboard.
Anda tidak perlu memasang aplikasi apa pun dan tinggal menekan tombol-tombol saja sudah bisa mengambil tangkapan layar. Berikut ini adalah cara mengambil screenshot menggunakan shorcut keyboard laptop Asus Anda.
- Nyalakan laptop Asus Anda dan cari konten yang ingin Anda screenshot.
- Tekan tombol Windows + Printscrn yang ada di keyboard Asus Anda secara bersamaan.
- Klik pada jendela notifikasi yang muncul untuk memberi tahu bahwa screenshot Anda berhasil. Di beberapa seri laptop Asus tidak memunculkan notifikasi tetapi layar akan bekedip.
- Ingat-ingat lokasi penyimpanan gambar screenshot agar Anda tidak kesulitan untuk mencari file hasil screenshoot di kemudian hari.
Sebenarnya cara screenshot di laptop Asus menggunakan shortcut keyboard ini memiliki banyak sekali opsi kombinasi tombol.
Setiap seri laptop Asus sangat mungkin untuk memiliki kombinasi tombol screenshot yang berbeda. Jadi Anda bisa mencoba beberapa kombinasi yang berbeda untuk mencari mana yang bekerja di laptop Asus Anda.
Berikut ini adalah beberapa opsi kombinasi tombol screenshot Asus yang bisa Anda coba.
- Windows + PrtSc
- Windows + H
- Alt + PrtSc
- Tombol PrtSc langsung
Menggunakan Lightshot
Opsi untuk melakukan cara screenshot di laptop Asus berikutnya adalah menggunakan aplikasi bernama Lightshot. Aplikasi ini secara khusus menyediakan layanan screenshot yang lebih canggih.
Dengan Lightshot Anda bukan hanya bisa menyimpan tangkapan layar secara menyeluruh saja. Ada opsi untuk mengambil sebagian layar untuk Anda simpan.
Baca Juga: Panduan Cara Penggunaan Mendeley di Word untuk Pemula
Selain itu, Anda juga bisa menggunakan pena atau highlighter untuk menandai beberapa bagian dari tangkapan layar tersebut. Bagi Anda yang tertarik menggunakan Lightshot bisa mengikuti tutorial cara screenshot di laptop Asus berikut ini.
- Buka aplikasi peramban Anda dan kunjungi website Lightshot di alamat app.prntscr.com.
- Tekan tombol ‘Install’ berwarna biru pada sistem operasi yang Anda gunakan.
- Pasang berkas penginstalan Lightshot yang sudah Anda download.
- Buka aplikasi Lightshot dengan mengetikkan ‘lightshot’ di search bar Anda.
- Tekan tombol Esc untuk membatalkan screenshot dan biarkan aplikasi berjalan di latar belakang.
- Tekan tombol panah ke atas dari taskbar Anda dan klik kanan pada ikon Lightshot.
- Pilih menu Option untuk mengatur aplikasi screenshot tersebut.
- Centang pada bagian ‘Show notification about copying and saving’ agar Anda tahu bila layar berhasil discreenshot.
- Masuklah ke tab Hotkeys dan centang General hotkey lalu pilih block tulisan pada kolom tersebut.
- Tekan tombol Print Screen di keyboard Asus Anda untuk mengaturnya sebagai shortcut Lightshot.
- Klik OK bila sudah tidak ada setinggan Lightshot yang ingin Anda sesuaikan.
- Cari konten layar yang ingin Anda screenshot dan tekan tombol Print Screen Anda.
Tutorial cara mengunci folder dilaptop ini dapat membantu Anda untuk menjaga privasi atau kerahasiaan file yang ada pada folder tersebut.
Menggunakan Snipping Tools
Sistem operasi Windows memiliki aplikasi default bernama Snipping Tools. Aplikasi ini terletak di Star Menu sehingga Anda perlu mencarinya terlebih dahulu. Ini merupakan aplikasi bawaan yang bisa membantu Anda mengambil tangkapan layar laptop Asus. Berikut ini adalah cara screen shot di laptop Asus menggunakan aplikasi Snipping Tools.
- Ketikkan ‘snipping tools’ di search bar dan klik pada menu aplikasi yang muncul.
- Klik tombol New untuk membuat screenshot baru pada layar laptop Asus Anda.
- Drag kursor Anda untuk mengambil tangkapan bagian layar dengan bentuk persegi.
- Edit atau corat-coret hasil tangkapan layar Anda bila Anda ingin menunjuk pada sesuatu di hasil tangkapan tersebut.
- Tekan ikon ‘Save Snip’ berwarna biru yang ada di bagian tool bar atas atau ikon dokumen untuk men-copy tangkapan layar Anda.
- Tutup layar hasil snipping bila sudah selesai dengan menekan tombol X di sudut kanan atas.
Pelajari juga bagaimana cara rekam suara di laptop agar Anda tidak harus merekam menggunakan perangkat lain.
Menggunakan Snagit
Alternatif aplikasi pihak ketiga untuk screenshot berikutnya adalah Snapgit. Ikuti langkah-langkah cara screenshot menggunakan Snapgit di bawah ini.
- Download dan pasang aplikasi Snapgit di laptop Anda.
- Atur preferensi aplikasi Snapgit sesuai kebutuhan Anda.
- Tekan tombol Print Screen untuk mengambil tangkapan layar laptop Asus Anda.
Sampai di sini saja pembahasan terkait cara screenshot di laptop Asus yang bisa Anda ketahui. Anda bisa menggunakan cara screenshot yang mudah dan praktis untuk laptop Asus Anda.